WORKSHOP PEMBUATAN KISI-KISI DAN SOAL UJIAN AKHIR MADRASAH

Keputusan Menteri Pendidikan yang menganulir Ujian Nasional dan diganti dengan Ujian Akhir yang disusun oleh masing-masing sekolah/madrasah. Untuk pelaksanaannya butuh persiapan-persiapan khusus dan kemampuan dari masing-masing guru agar bisa menciptakan kisi-kisi dan soal yang bisa dipertanggungjawabkan dan sesuai dengan kaedah pembuatan kisi-kisi dan soal serta sesuai dengan kurikulum masing-masing tingkatan.

MAN 2 Kota Payakumbuh dibawah pimpinan Sahidin, M.Pd sebagai Kepala, mengundang Pengawas Diknas Kabupaten 50 Kota Drs. Jaswir, M.M.Pd untuk memberikan materi tentang pembuatan kisi-kisi dan soal ujian akhir madrasah. Kegiatan ini dilaksanakan dua hari secara berturut-turut. Hari pertama Selasa (16/02) dibimbing untuk membuat kisi-kisi dan pada hari rabu (17/02) akan dibimbing untuk penulisan soal-soal yang baik. Acara ini dilaksanakan di Aula MAN 2 Kota Payakumbuh yang diikuti oleh guru-guru yang terkait dengan mata pelajaran yang diujikan dengan jumlah 60 peserta.

Sesi pertama, Jaswir memberikan petunjuk-petunjuk atau teori penulisan kisi-kisi dan soal yang benar sesuai dengan kaedahnya. Kemudian pada sesi berikutnya para guru dibimbing dalam praktek untuk menyusun kisi-kisi yang merujuk kepada Kurikulum 2013 dan PMA Nomor 183 tahu