Kemah Bela Negara Pramuka tahun 2023 tingkat Provinsi Sumatera Barat bakal digelar di Homestay Mapaddegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Kegiatan tersebut diikuti 19 Kabupaten atau Kota se Sumbar pada 11 sampai 15 November 2023 mendatang. Kabupaten Kepulauan Mentawai menjadi tuan rumah pada kegiatan kemah bela negara tahun 2023 ini.
Tiga siswa MAN 2 Kota Payakumbuh ikut berpartisipasi dalam Kemah Bela Negara 2023 ini. Siswa tersebut adalah Aditia Kautama Putra Kelas XI F 9, Muhammad Rezki Khaidir Kelas XI F 3 dan Fawwas Dzakyar Ramadhan Kelas XI F 5.
Kepala MAN 2 Kota Payakumbuh Sahidin, S.Ag., M.Pd berpesan agar dapat menjaga nama baik MAN 2 Kota Payakumbuh. ” Kalian adalah Duta pilihan MAN 2 Kota Payakumbuh, oleh karena itu jagalah nama baik madrasah kita, tunjukkan performance terbaik kepada orang lain dan berikan hal-hal positif yang membangun untuk lembaga kita Kementerian Agama.” Ujar Sahidin dalam melepas Kontingen KBN MAN 2 Kota Payakumbuh. (IF)